Saturday, March 9, 2013

Buat pembersih wajah sendiri


Bikin pembersih wajah sendiri yuk! 


Selain mahal, pembersih wajah yang dijual di toko-toko juga mengandung banyak bahan kimia. Bukankah lebih baik jika Anda mencoba membuat pembersih wajah dari bahan-bahan alami di rumah?

Berikut ini beberapa tips untuk membuat pembersih wajah sendiri yang sesuai untuk kulit Anda, seperti dilansir oleh Times of India (09/03).

1. Anda bisa menggunakan susu segar untuk membersihkan muka jika tidak menggunakan make up penuh. Simpan beberapa sendok susu segar di lemari es. Kemudian celupkan kapas pada susu untuk membersihkan wajah Anda. Susu murni bisa sangat menyegarkan, terutama di musim panas. Setelah menggunakan susu jangan lupa untuk membilasnya dengan air hangat.

2. Wanita memiliki jenis kulit yang bermacam-macam. Mencoba-coba bisa jadi salah satu cara menentukan bahan perawatan yang cocok. Namun mencoba satu per satu bisa menyebabkan kulit rusak. Untuk Anda yang memiliki kulit kering dan sensitif sebaiknya gunakan minyak zaitun atau minyak jojoba untuk membersihkan kulit.

3. Wanita yang memiliki jenis kulit berminyak bisa menggunakan pembersih wajah yang terbuat dari campuran yogurt, madu, dan jus lemon. Caranya, campurkan satu sendok yogurt dengan satu sendok madu dan jus lemon. Perlu diperhatikan bahwa campuran pembersih ini baru bisa digunakan setelah muka dibersihkan dengan air. Hindari produk kecantikan yang mengandung minyak jika Anda memiliki kulit berminyak.

Itulah beberapa tips untuk membuat pembersih wajah alami di rumah. Selamat mencoba!

No comments:

Post a Comment